Keluarga Melek Finansial Bekal Hidup Bahagia

Coba deh bayangin kalau berumah tangga, tapi istri atau suaminya nggak pintar mengelola keuangan. Apa yang bakal terjadi? Pasti keuangan keluarganya nggak jelas gitu deh. Nggak tau apa aja yang dibeli bahkan sampai utang terus. Aduh jangan sampai Mom and Dad begitu ya. Melek finansial itu dimulai dari diri sendiri dulu, jangan malas belajar ilmu keuangan ya. So, keluarga kamu selama ini udah melek finansial belum nih?

Kalau misalnya dalam rumah tangga tidak ada yang melek finansial, kira-kira apa yang bakal terjadi? Betul banget, keadaan keuangannya pasti tidak berjalan dengan baik deh, bisa-bisa ambil pinjaman dan ditagih rentenir terus. Tetapi, hal seperti ini tidak akan terjadi kepada keluarga yang melek finansial, kenapa?

Alasan Keluarga Bahagia Karena Melek Finansial

Finansial merupakan 1 dari 3 alasan utama keharmonisan dalam rumah tangga. Bukannya matre atau gila uang, akan tetapi hal ini sangat realistis sekali. Jika tidak melek finansial, maka keuangan dalam keluarga akan tidak stabil dan berdampak pada anak serta kebahagiaan keluarga.

  1. Tidak Asal Ngutang
    Kalau berumah tangga dan setiap individu punya ilmu keuangan, pasti deh lebih hati-hati kalau mau berutang. Sebisa mungkin menghindari utang, apalagi utang konsumtif. Jika utang produktif masih oke dan seperlunya saja. Anti tergiur diiming-imingi pinjaman deh pokoknya.
  2. Keluarga Makin Harmonis
    Pengelolaan keuangan yang baik dalam keluarga akan memberikan ketenangan dalam rumah tangga. Tidak perlu lagi khawatir tentang keuangan dan penghasilan suami maupun  istri. Kalau gini kan jadinya makin saling sayang dan minim konflik rumah tangga.
  3. Tidak Tertipu Investasi Bodong
    Jika membangung keluarga tanpa ilmu investasi tetapi ingin duitnya bertambah, sanat rentan sekali tertipu investasi bodong, apalagi kalau diiming-imingi untung besar. Pelajari dulu sebelum investasi, jangan sampai mau untung malah jadi buntung.
  4. Anak Pintar Keuangan Sejak Kecil
    Buah tidak jatuh jauh dari pohonnya. Jika orang tua cerdas finansial, sudah pasti lebih gampang untuk mengajari anak mengelola keuangan sejak dini. Anak pasti kan akan meniru kebiasaan orang terdekatnya, siapa lagi kalau bukan orang tuanya sendiri.