Penyakit Ebola merupakan salah satu jenis penyakit mematikan yang terjadi akibat infeksi suatu virus. Kondisi ini dapat menyebabkan kerusakan pada organ tubuh serta mengalami perdarahan di dalam tubuh para penderita. Walaupun jenis penyakit ini jarang terjadi diluar dari wilayah endemis namun tingkat angka kematian akibat penyakit ini sangatlah tinggi bisa sudah terjangkit virus ini.
Walau hingga saat ini belum ada ditemukan kasus tentang penyakit Ebola di Indonesia. Tapi kita harus melakukan upaya pencegahan terhadap jenis penyakit ini yang telah mewabah benua afrika agar terhindar dari penyakit Ebola ini. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan memilahara kebersihan di sekitar lingkungan dan melakukan pola hidup sehat.
Untuk dapat mengetahui lebih jelas tentang faktor penyebab, gejala dan upaya pencegahan tentang penyakit Ebola dapat menyimak penjelasan berikut ini.
Faktor penyebab penyakit Ebola
Pada awalnya penyakit ini terinfeksi pada hewan primata seperti kelelawan, monyet, gorila dan simpanse yang kemudian menyebar ke manusia usai mengalami kontak fisik.
Virus Ebola dapat menyebar melalui kontak langsung seperti lewat luka pada kulit, lewat lendir yang berada di mata, hidung, mulut dan dubur. Ada juga melalui benda benda yang sudah terkontaminasi dari virus Ebola seperti jarum, pakaian dan peralatan medis lainnya.
Gejala penyakit Ebola
Ada beberapa gejala yang muncul bila mengidap penyakit Ebola seperti demam, sakit kepala, merasakan nyeri pada otot dan sendi serta tubuh terasa tidak memliki tenaga.
Bila mengalami penyakit Ebola berlangsung lama maka gejala yang muncul akan semakin parah seperti :
1.Merasakan nyeri pada dada dan batuk.
2.Mengalmi memar.
3.Diare.
4.Berat badan mengalami pernurunan.
5.Mengalami pendarahan pada mulut, hidung, mata dan telinga.
Upaya pencegahan penyakit Ebola
Untuk dapat mencegah virus Ebola hanya dapat dengan menggunakan vaksin Ervebo. Namun, vaksin ini hanya berefek pada jenis virus Zaire Ebola saja. Oleh karena itu, sebaiknya untuk tidak mengunjungi wilayah terkena penyakit Ebola.
Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan bila anda ingin mengunjungi wilayah yang terkena penyakit Ebola, Sebagai berikut ini:
1. Menghindari kontak fisik dengan seseorang yang mengidap penyakit Ebola.
2. Menjaga dan memelihara kebersihan tangan dengan mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun.
3. Menghindari menyentuh barang yang terkotaminasi dari darah atau cairan dari penderita Ebola.
4.Menghindari kontak dengan hewan primata yang dapat menularkan virus/
5. Segera melakukan pemeriksaan usai kembali dari wilayah tersebut untuk menghindari terkena penyakit Ebola.