Hidup Sehat Dengan Pola Yang Benar

Banyak orang orang yang seringkali mencoba untuk menjalani hidup sehat dengan cara yang mereka buat buat sendiri dan hanya menurut pemikiran mereka sendiri, padahal tidak semua yang ada didalam pemikiran mereka itu adalah hal yang benar.

apakah anda pernah mendengarkan teman teman anda menceritakan kegiatan olahraga mereka setiap harinya? diet dan menjaga berat badan setiap hari, ya mungkin itu adalah cerita cerita yang sangat membosankan.

mereka bercerita dan menceritakan hal yang sama setiap harinya seolah olah ingin memberitahukan kepada orang orang tentang pola hidup sehat yang sedang mereka jalani.

padahal orang orang yang banyak bercerita itu adalah orang orang awam yang baru mulai masuk ke dunia pola hidup sehat, dan saat ini mereka adalah orang orang yang sedang menjalani masa percobaan untuk melakukan hidup sehat.

seperti misalnya mereka menceritakan kegiatan mereka di gym, mengurangi porsi makan sampai seminimal mungkin, bahkan mereka ada yang benar benar tidak mengkonsumsi makanan bergizi sama sekali hanya untuk menurunkan berat badan mereka agat terlihat proposional.

menjalani diet tanpa makan apapun dan hanya buah buahan itu adalah kesalahan besar, karena ketika anda benar benar tidak mengkonsumsi protein seperti daging dan ikan, hanya makan buah dan memaksakan diri anda untuk pergi berolahraga, itu bukan membuat tubuh anda semakin sehat, itu sama saja anda sedang menyiksa diri dan otot anda dengan pola hidup sehat yang anda jalankan, karena itu adalah salah besar.

semua orang yang menjalani pola hidup sehat dengan makanan bergizi dan berolahraga rutin adalah mereka yang benar benar paham dengan kebutuhan tubuh mereka masing masing.

mereka yang menjalani olahraga berat seperti Gym, angkat besi atau lainnya adalah orang yang harus banyak mengkonsumsi protein karena jika anda tidak makan protein itu sama saja anda siksa otot anda bekerja keras dengan beban yang anda angkat, tetapi anda tidak memberi mereka asupan gizi baik untuk otot berupa Protein itu akan membuat otot anda mencari cedera dan pemulihan otot cedera tersebut akan jauh lebih lama dari pada orang orang yang mengkonsumsi protein dalam jumlah yang benar.

Hidup Sehat Tanpa Harus Menyiksa Diri

Di jaman sekarang, kesehatan adalah salah satu hal yang paling mahal untuk kita dapatkan, itu sebabnya banyak orang orang yang kini melakukan segala cara untuk membuat tubuh mereka lebih sehat dan menjadi lebih bugar.

untuk saat ini kita tahu semua orang sedang berbondong bondong untuk melindungi diri mereka dari wabah yang sedang menyerang, dan kita tahu dengan daya tahan tubuh yang bagus dan imun yang kuat kita akan lebih sulit untuk terserang penyakit atau sakit .

meskipun kita tahu bahwa kesehatan kita dapat di jaminkan dengan cara mendaftarkan diri di polish asuransi kesehatan yang banyak beredar di pasaran saat ini, tetapi itu hanyalah cover diri kalian akan keuangan ketika kalian sakit, bukan menjamin anda akan tetap sehat atau menjamin kesehatan kalian.

menjamin dan menjaga kesehatan adalah tugas kita masing masing agar kita tetap sehat dan bugar, kita harus menjalankan beberapa syarat umum untuk tubuh sehat, misalnya hal yang paling sederhana adalah dengan cara mengatur pola makan kita, makan di waktu yang tepat dengan cara paling sederhana ini kita tidak akan pernah merasa kelaparan atau terlalu kenyang, karena kita anda memiliki jam makan yang pasti dan tetap, itu akan membuatmu menjadi orang yang teratur dalam hal apapun.

saat anda makan 3 kali sehari di waktu yang tepat, pagi, siang dan sore itu tidak akan membuatmu makan terlalu banyak karena di jam tersebut anda belum merasa terlalu kelaparan sehingga nafsu makan anda akan normal dan anda bisa mengatur porsi makan anda sedemikian rupa.

dan yang kedua adalah dengan cara mengganti menu makanan anda menjadi makanan makanan yang sedikit lebih sehat dari biasanya misalnya dengan mengurani jumlah nasi putih yang mereka konsumsi karena nasi putih sendiri mengandung kalori tinggi dan jumlah gula yang cukup banyak, mengurani konsumsi makanan makanan yang mengandung banyak minyak karena akan membuat tubuh anda tidak sehat, dan salah satu makanan yang tidak kalah penting untuk di kurangi adalah masakan dengan santan sejenis gulai atau masakan santan lainnya.

Gaya Hidup Sehat Dengan Modal Pikiran

Apakah saat ini anda sudah memulai gaya hidup sehat? apa yang anda maksud dengan gaya hidup sehat yang ada didalam benak atau pikiran anda? makan makanan yang kwalitas premium, minum minuman herbal untuk kesehatan, minum banyak vitamin dalam bentuk yang mudah di konsumsi atau sebagainya?

memang kini banyak dari kita yang sudah mulai untuk menjalani pola hidup sehat, dan kita merasa lebih perduli lagi karena dimasa pandemi sekarang ini menjaga kesehatan adalah hal yang sangat penting untuk di jaga dan adalah salah satu aset paling berharga dalam hidup kita, sebab ketika kita memiliki harga yang sangat banyak, kaya raya sekalipun dan tetapi kesehatan kita sangat buruk, itu semua tidak akan terasa bahagia, uang tidak sepenuhnya dapat membuatmu bahagia dalam kondisi apapun, contohnya ketika anda sakit parah, uang belum tentu dapat menyelamatkanmu meskipun dengan uang sebanyak itu anda dapat membayar dokter dokter termahal sekalipun, dapat membawamu ke negara manapun untuk berobat.

tetapi apakah anda merasa bahagia jika dalam posisi seperti itu? pastinya tidak, tidak akan ada orang yang merasa bahagia ketika mereka sedang sakit sakitan meskipun mereka di kelilingi harga yang berlimpah, milyarder sekalipun pasti tidak akan pernah merasa bahagia ketika mereka sedang dalam keadaan sakit parah.

untuk itu tidak sepenuhnya hidup sehat hanya tentang makanan terbaik atau vitamin terbaik,  ada juga orang orang yang memilih jalan lain untuk menentukan pola hidup sehat ala dirinya sendiri, contohnya salah seorang komedian Senior kita yaitu Bolot, ya bang Bolot sebutan panggung nya ini punya cara untuk menjalani hidup sehat dan bahagia ala dirinya sendiri.

tidak dengan makanan sehat ataupun olahraga ekstra karena kini beliau juga sudah tidak muda lagi untuk melakukan olahraga ekstra untuk kesehatan tubuhnya, bang Bolot punya cara Unik untuk membuat dirinya sehat rohani dan jasmani yaitu dengan pikirannya sendiri.

ya beliau tidak pernah menggunakan smartphone untuk mengikuti berita berita yang kurang penting atau hal hal trending saat ini, beliau masih tetap menggunakan ponsel Nokia jadul yang hanya bisa digunakan untuk menelpon ataupun mengirim pesan, semata mata bukan karena beliau tidak sanggup untuk membeli ponsel ponsel terbaik saat ini, tetapi beliau hanya menjauhkan dirinya dari rasa iri dan hal hal yang tidak penting untuk hidupnya seperti mengurusi kehidupan orang lain di sosial media, membanding bandingkan hidupnya dengan hidup orang lain di sosial media dan masih banyak lagi.

sebagai seorang artis atau pelawak senior yang sudah memiliki jam terbang tinggi, ia tidak pernah merasa risih dengan ponsel jadulnya, dan semua pihak televisi harus menelpon ke nomor ponselnya ketika ingin mengundangnya atau memiliki keperluan dengannya sebab beliau tidak memiliki sosial media apapun termasuk Whatsapp dan Instagram ataupun Facebook.

Pola Hidup Sehat di Era New Normal

kita semua tahu bahwa wabah virus corona sudah berjalan hampir 8 bulan, dan tak kunjung selesai permasalahan ini, banyak negara yang juga mulai kewalahan menghadapi masalah ini, karena masalah ini benar benar sangat besar berdampak untuk setiap negara.

banyak cara yang dapat kita lakukan untuk memerangi wabah corona ini, mulai dari menjalankan perintah yang sudah dibuat oleh pemerintahaan setiap negara masing masing, menjaga kebersihan kita sendiri dan lebih sadar akan kebersihan lingkungan kita, tidak pernah pilih kasih soal kebersihan, jangan pernah mengngangap sepele masalah ini dan berpikiran semua orang roang tercinta di sekitar kita sudah pasti bebas dari virus hanya karena terlihat normal dan tidak ada gejala apapun.

dan salah satu yang juga dapat kita lakukan adalah membuat pola hidup sehat untuk kita dan keluarga tercinta di masa era New Normal ini, ada banyak jalan yang dapat kita tempuh untuk memulai hidup sehat, misalnya anda dapat melakukan olahraga olahraga kecil dirumah seperti melakukan push up, sit up, lari lari kecil atau kegiatan lainnya yang menyehatkan tubuh anda, selain berolahraga, yang tidak kalah penting dari pola hidup sehat adalah makan makanan yang sehat untuk tubuh.

tubuh yang sehat berawal dari pola makan sehat juga, tanpa menjaga pola makan anda tidak dapat memaksimalkan guna dari olahraga anda karena jika anda mengkonsumsi terlalu banyak minyak, terlalu banyak santan kelapa itu tidak akan baik untuk kesehatan tubuh anda.

mungkin anda harus menghilangkan pola makan pagi seperti kebanyakan orang indonesia, yang selalu sarapan dengan makanan yang terlalu berat seperti nasi uduk, lontong ataupun gorengan.

bisa saja anda mengganti menu sarapan anda dengan Quaker oat dengan beberapa jenis toping buah buahan untuk menambah rasa dan membuat anda merasa lebih kenyang, didampingi Segelas susu atau segelas jus buah.

jadi kita harus lebih perduli lagi dengan kesehatan tubuh, dan harus menyadari pola hidup sehat itu akan membuat tubuhmu jauh lebih sehat dan dapat mencapai tubuh ideal yang di impikan banyak orang.