Setiap orang mungkin pernah melakukan kegiatan menggigit kuku. menggigit kuku sering dijumpai saat usia kanak kanak. Saat masih kanak kanak mungkin kita sering memasukkan tangan kedalam mulut dan tidak jarang kita menggigit kuku. kebiasaan buruk tersebut hampir membunuh seorang pria asal Inggris. Diketahui bahwa pria ini punya kebiasaan menggigit kuku tangannya sejak masih kecil.
Hal tersebut sering dilakukan untuk menghilangkan rasa gugupnya. pria yang akrab disebut Luke hanoman ini mengaku setiap kali merasa gugup maka dia akan mulai menggigiti kuku tangannya. Selama 20 tahun pria ini melakukan hal tersebut dan sampai suatu ketika luke hanoman harus di larikan kerumah sakit.
Peristiwa ini bermula ketika luke hanoman merasakan sakit ketika menggigit kukunya namun hal tersebut tidak diperdulikannya. sakit luke berlanjut dengan gejala menyerupai penyakit flu pada umumnya. Setelah beberapa hari berlalu gejala tersebut tidak kunjung hilang dan badan luke semakin melemah.
Melihat adanya kejanggalan pada putranya, ibu luke kemudian membawa anaknya ke rumah sakit untuk diperiksa lebih lanjut. benar saja dari hasil pemeriksaan menyatakan bahwa luke mengidap penyakit sepsis. sepsis adalah suatu kondisi dimana tubuh terserang bakteri atau mikroorganisme.
Sepsis dapat berujung kematian jika tidak ditangani secara serius karena bakteri yang masuk kedalam tubuh akan menginfeksi saluran pernafasan dan organ tubuh lainnya. Dokter menyatakan bahwa luke akan meninggal apabila terlambat di bawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan khusus.
Gejala yang ditimbulkan oleh sepsis adalah diare, pusing, kulit memerah dan pusat. setelah mendapat penanganan secara khusus selama empat hari luke berhasil disembuhkan dan mulai berhenti dari kebiasaan menggigit kukunya. dokter memberikan informasi kepada luke bahwa bakteri yang masuk ketubuh luke sepenuhnya berasal dari kuku yang sering di gigit oleh luke sejak kecil. Dari peristiwa yang dialaminya, luke berinisiatif untuk mendemonstrasikan bahaya menggigit kuku kepada masyarakat banyak agar hal serupa yang menimpanya tidak terulang kembali.
Nah itu dia jawaban dari mitos atau fakta tentang menggigit kuku dapat menyebabkan kematian.